Apa Itu Cloud Service? Serta Cara Berlangganan

Cloud service Indonesia merupakan istilah yang mengacu pada beragam layanan berbasis awan dan internet. Layanan ini dibuat untuk memberikan akses yang mudah dan terjangkau kepada aplikasi dan sumberdaya TI tanpa memerlukan infrastruktur maupun perangkat keras internal. Mulai dari memeriksa email, kolaborasi dokumen, kesemuanya merupakan layanan awan yang biasa digunakan dalam dunia kerja. Entah pengguna menyadarinya atau tidak.

Bagaimana cloud service bekerja?

Cloud service bekerja dengan pengelolaan yang dilakukan oleh vendor komputasi awan dan atau layanan. Mereka bertugas menyediakan server dan seluruh sistem lainnya sehingga perusahaan tidak harus  menyediakan hosting dan perlengkapan lainnya sendiri. Namun, tentu saja semua ini dapat dikustomisasi.

Dengan adanaya CBN Cloud adalah salah satu pionir penyedia layanan cloud computing di Indonesia. Beroperasi sejak 2011, CBN Cloud terus menyediakan layanan cloud computing yang dapat memuaskan pelanggan dengan berbagai produk.

CBN Cloud saat ini memiliki beberapa layanan seperti Computing as a Service, Software as a Service, Cloud Contact Center, dan Cloud Managed Service. Platform CBN Cloud pun berlokasi di data center Tier III yang tersertifikasi ISO 27001 dan 9001 untuk memastikan keamanan data dan bisnis pelanggan.

Apa keuntungan cloud service?

Keuntungan utama cloud service diantaranya ialah:

a. Kemampuan untuk meninkatkan bisnis

Karena penyedia layanan cloud telah menyediakan semua infrastruktur dan perangkat lunak yang dibutuhkan, perusahaan tidak perlu berinvestasi terkait sumber daya TI secara mandiri. Misalnya, alokasi staff TI khusus untuk mengelola cloud ini. Hal ini, nantinya akan memudahkan bisnis untuk menyesuaikan kebutuhan bisnis sesuai dengan perubahan kebutuhan pelanggan.

b. Menurunkan biaya

Cloud service yang disediakan oleh provider biasanya memiliki basis langganan bulanan atau tahunan, sehingga tidak diperlukan biaya untuk membayar lisesnsi software dasar yang harus dikeluarkan perusahaan. Biaya ini tertanggung oleh penyedia layanan. Namun demikian, organisasi tetap dapat mengakses software, penyimpanan dan layaan lainnya. Lebih lagi tidak perlu biaya tambahan untuk pemeliharaan dan peningkatan infrastruktur.

c. Peningkatan flexibilitas

Dengan layanan cloud, perusahaan dapat memperoleh layanan sesuai permintaan, sesuai kebutuhan. Jika dan saat aplikasi atau platform tertentu tidak lagi dibutuhkan, bisnis dapat dengan mudah membatalkan langganan atau menutup layanan.

Bagaimana masa depan cloud service?

Seiring ketersediaan layanan indonesia cloud provider yang terus berkembang, begitu pula aplikasi mereka di dunia korporat. Baik perusahaan memilih untuk memperluas penerapan perangkat lunak di lokasi yang ada atau memindahkan 100% ke cloud, layanan ini akan terus menyederhanakan cara organisasi mengirimkan aplikasi dan data penting untuk tenaga kerja. Dari kolaborasi konten dan kontrol akses untuk karyawan hingga manajemen pengiriman aplikasi dan solusi desktop virtual untuk TI, ditambah beragam pilihan di antaranya, layanan cloud mengubah cara orang bekerja dan cara bisnis beroperasi.

Paket Layanan dan Cara Mudah Berlangganan

Ada beberapa pilihan paket yang bisa Anda pilih untuk menggunakan layanan ini. Selain itu, Anda juga perlu mengetahui cara mudah untuk berlangganan cloud service indonesia. Yuk, simak ulasan berikut ini untuk mengetahui apa saja pilihan paket cloud service indonesia yang aman dan cara berlangganan dengan mudah dan tepat.

Layanan cloud service indonesia seringkali disebut sebagai layanan penyimpanan awan. Penyimpanan yang satu ini akan membuat Anda bisa menghemat penggunaan. Baik penghematan ruang penyimpanan internal pada gadget maupun komputer dan laptop.